Kejuaraan Bulutangkis DPRD Cup 2023 Diharapkan Lahirkan Atlet Profesional

0
121

KENDAL – Ketua DPRD Kendal, H Muhammad Makmun SHI mengharapkan, Kejuaraan Bulutangkis Multi Kabupaten/ DPRD Kendal Cup 2023 yang diselenggarakan di GOR Bahurekso selama satu pekan, mampu menghasilkan atlet profesional yang bisa menyumbangkan emas dalam Porprov Jateng yang akan dilaksanakan bulan depan di Pati dan sekitarnya. Hal tersebut disampaikan Ketua DPRD saat menutup Kejuaraan Bulutangkis Multi Kabupaten/ DPRD Kendal Cup 2023, Minggu malam (16/07/2023). “Alhamdulillah Kejuaraan Bulutangkis Multi Kabupaten/ DPRD Kendal Cup 2023, kembali terlaksana ini semua berkat kerjasama DPRD Kabupaten Kendal dengan PBSI Kabupaten Kendal untuk untuk mencari bibit atlet Bulutangkis profesional di Kendal,” katanya.

Makmun mengatakan, olahraga Bulutangkis sangat melekat di hati masyarakat Indonesia, sehingga ketika dilaksanakan event mendapat sambutan sangat meriah di masyarakat khususnya para pemuda pecinta olahraga bulutangkis untuk berlatih dan meningkatkan kemampuannya.”Ini momentum yang baik untuk menguji sekaligus meningkatkan kemapuan sehingga muncul atlet-atlet terbaik di Kabupaten Kendal,” kata Muhammad Makmun.

Menurut Makmun, kejuaraan ini diselenggarakan selama satu pekan mulai tanggal 10 Juli 2023 hingga 16 Juli 2023. Sedangkan untuk jumlah peserta yang mengikuti kejuaraan bulutangkis ini, yakni sekitar 600 orang dari sejumlah daerah baik dari Kendal maupun luar Kendal.”Kedepan dapat diselenggarakan event yang lebih meriah lagi sehingga lebih banyak masyarakat yang terlibat dan setiap tahun selalu muncul atlet Bulu Tangkis yang luar biasa di Kabupaten Kendal,” harapnya.

Ketua Panitia Pelaksana Edi Kadarusman, mengatakan, ada 28 kelas yang dipertandingkan dalam kejuaraan ini mulai dari usia dini, veteran dan lanjut usia baik tunggal maupun ganda putra/ putri dan ganda campuran.

Dikatakakan, jumlah peserta yang mengikuti kejuaraan bulutangkis ini sekitar 630 peserta dari kelompok umur sampai dewasa dari enam kabupaten yakni Kendal, Semarang, Kabupaten Semarang, Salatiga, Pekalongan, dan Batang. Sedangkan untuk dewasa open tingkat nasional, ada yang datang dari Jakarta, Kudus, Bekasi dan sejumlah daerah lain.“Ini kejuaraan bulutangkis merupakan agenda PBSI yang pertama di tahun 2023, yakni multi kabupaten. Dan ini sebagai tolok ukur untuk kegiatan selanjutnya.Kedepannya, kami akan mempersiapkan kelompok umur yang diikuti oleh 1000 peserta tingkat nasional,”ungkap Edi Kadarusman.

Para juara mendapatkan uang pembinaan, raket, piagam dan medali. Namun untuk juara satu open mendapat uang pembinaan sebesar Rp 10 juta, juara dua Rp 4 juta, juara tiga bersama Rp 2 juta.(AU/01)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini