Hindari Penyeberang, Bus Coyo Hantam Truk Trailer

0
754

Pekalongan – Kecelakaan di jalur Pantura Wiradesa kembali terjadi tepatnya di Jalan Raya Pertigaan Trafig Light BRI Wiradesa, Kamis (01/02/2018). Hingga berita ini diturunkan tidak ada korban jiwa namun mengakibatkan kemacetan hingga Kota Pekalongan dan perbatasan Pemalang.

Dari informasi yang di peroleh, peristiwa kecelakaan itu terjadi sekira pukul 05.30 wib. Yakni bermula bus Coyo melaju dengan kecepatan tinggi dari arah semarang- Cirebon. Namun ketika dilokasi karena diduga tidak mengindahkan rambu lalulintas, didepan Bus Coyo ada penyeberang jalan dari arah utara ke selatan.

Sontak adanya pengguna jalan tersebut, sang supir Coyo langsung membanting stir kearah kanan. Namun apes, ternyata didepan terdalat Truk Trailer bermuatan petik kemas bari arah berlawanan yaitu Jakarta Semarang.

Kecelakaan pun tak dapat dihindarkan hingga akhirnya bus Coyo menabrak bagian petikemas yang dibawa Truk bernopol B-9394-KA hingga petikemas terpental dan terjatuh. Sedangkan Bus Coyo bagian depan ringsek dan supir pu terjepit di bodi Bus.

Adanya kejadian itu sontak membuat warga berdatangan dan kemacetan terutama dari arah Jakarta tidak terelaka ketika proses evakuasi. Sebagiann badan truk menghalangi seluruh bagian jalan sebelah utara.

Kasubbag Humas Polres Pekalongan, AKP M Dahyar menyatakan adanya kecelakaan tersebut kini masih ditangani anggota.”Kasus ini masih ditangani anggota Lakalantas,” terangnya.

Dengan kejadian itu, anggota Satlantas Polres Pekalongan bersama Polsek Wiradesa langsung melakukan pengaturan lalulintas untuk menghindari kemacetan yang panjang.

Setelah beberapa jam kemudian, supir bus pun berhasil dievakuasi dan langsung dilarikan untuk mendapatkan perawatan medis. Sedangkan untuk mengevakuasi bangkai Bus, petugas menurunkan derek untuk menarik bus yang gancet dengan truk trailer. (6)

Baca juga :  Bentengi Rob dan Banjir Pemerintah Bangun Tanggul Senilai Rp 500 Milyard

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini