Sukses Melaksanakan Pengamanan Kunker Presiden, Kapolres Pekalongan Ucapkan Terima Kasih Kepada Personil

0
181

Pekalongan – Kepala Kepolisian Resor Pekalongan AKBP Wawan Kurniawan, S.H., S.I.K., M.Si mengapresiasi kinerja jajarannya dalam pengamanan kunjungan kerja (kunker) Presiden Republik Indonesia, Ir. H Joko Widodo ke kabupaten Pekalongan.

“Saya ucapkan terimakasih dan apresiasi atas pelaksanaan pengamanan kunker Presiden Republik Indonesia ke wilayah Kabupaten Pekalongan,” ujar Kapolres saat membuka apel konsolidasi pengamanan VVIP Presiden, Senin (15/1) siang tadi di halaman Mapolres Pekalongan.

Menurut hasil pemantauan dari mulai persiapan, pelaksanaan, hingga akhir, hingga mengantar bapak Presiden ke Helly pad untuk melanjutkan kunjungan kerjanya ke kabupaten Tegal, semua sukses, berjalan dengan lancar dan tidak ada gangguan apapun,” tuturnya di hadapan seluruh personil.

Dilanjutkan Kapolres, keberhasilan pengamanan kunker tidak terlepas dari Koordinasi antara pimpinan dengan para anggotanya. Sehingga saya menyampaikan apresiasi dan penghargaan kepada seluruh anggota,” imbuh AKBP Wawan

Dia jelaskan, apel konsolidasi yang dilaksanakan siang ini merupakan bahan evaluasi agar Polres Pekalongan dapat tetap menjaga konsistensinya saat melaksanakan segala bentuk kegiatan pengamanan, bukan hanya pengamanan terhadap Presiden, tapi juga saat memberikan pelayanan keamanan kepada masyarakat.

“Apel konsolidasi ini dikandung maksud supaya kita ingat kembali apa yang sudah kita laksanakan, kemudian menjadi evaluasi kita dalam rangka melaksanakan tugas-tugas kedepan,” pungkasnya. (6)

Baca juga :  Presiden Bagikan 1.784 KIP dan 1.000 PKH di Pekalongan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini