SEMARANG – Banyaknya Organisasi Kemasyarakatan (Ormas) di Kota Semarang harus diwadahi oleh rumah besar, sehingga keberadaannya tidak liar dan mampu dikoordinir sehingga menjadi kekuatan positif yang memberikan kontribusi positif bagi masyarakat.
Forkombes hadir untuk mengakomodir visi-misi dari berbagai ormas yang ada di Kota Semarang.“Banyaknya ormas yang ada di Semarang terkadang FKSB belum bisa secara penuh untuk memfasilitasi aspirasi atau program yang diajukan oleh ormas-ormas yang tergabung di Kesbangpol Kota Semarang, untuk itu kami hadir sebagai bentuk semangat saling membantu untuk kemajuan kepemudaan dan keormasan yang ada di Kota Semarang,” tim Forkombes, Selasa (08/11/22).
Menurut Tim, Forkombes yang memiliki logo lingkaran yang didalamnya ada segilimanya memiliki arti berazaskan Ketuhanan Yang Maha Esa. Logo Tugu Muda berarti mengartikan bahwa Forum atau irganisasi ini berkedudukan di Kota Semarang. Untuk Logo padi melambangkan kemakmuran untuk Individu atau organisasi yang tergabung didalam forum komunikasi ini. Logo segi 5 dan warna bendera merah putih ini melambangkan bahwa segala kegiatan yang nanti dibuat oleh forum komunikasi ini berdasarkan UUD dan PANCASILA.”Dari logonya saja sudah kelihatan, Forkombes hadir dengan semangat kesejahteraan bersama dan memiliki semangat Pancasila dan UUD 1945,” kata Tim.
Pimpinan Forkombes mengaku, Forum ini tidak dibuat sebagai saingan dari forum komunikasi yang sudah ada di Semarang, tetapi justru adanya Forkombes ini akan menambah kekuatan di Kota Semarang untuk merangkul dan memberdayakan program-program setiap Ormas yang tergabung.“Forum ini saya buat tidak akan untuk bersaing dengan forum lain tetapi justru kita akan melakukan dengan sinergitas dengan forum komunikasi yang sudah dulu terbentuk. Forkombes juga bisa bergabung di Forum lain yang sudah dulu terbentuk dan menjadi bagian terpenting di forum tersebut,” terangnya.
Seluruh anggota yang tergabung dalam Forkombes berharap dengan adanya Forum komunikasi ini akan menjadi wadah yang besar dan kuat dalam bekerjasama dengan berbagai ormas yang ada dikota semarang tanpa memandang ormas dari segi manapun.”Yuk bersama-sama memajukan Ormas yang ada di Kota Semarang melalui Forkombes,” ajaknya. (AU/01)