YOGYAKARTA – Klub Futsal Pusaka FC menjadi klub pertama yang berhasil memborong 3 Piala bergengsi Liga Futsal Profesional (LFP) sekaligus. Hal tersebut disampaikan CEO Pusaka FC, HR Mastur Darori SH MSi usai menerima piala di Stadion Among Raga Yogyakarta, Selasa (06/09/22).”Tiga piala yang berhasil kami raih yaitu meliputi Juara 1 Women LFP 2021, Novita Murni Piranti dari Pusaka FC sebagai Peraih Bola Emas / Pemain Terbaik Women LFP 2021 dan Insyafadya Salsabillah dari Pusaka FC, sebagai Peraih Sepatu Emas / Top Skor Women LFP 2021 dengan 7 Gol,” ujar HR Mastur.
Dikatakan perjuangan Pusaka FC sampai berhasil menapaki karir tertingginya, merupakan perjuangan berat dan melelahkan. Namun akhirnya pengorbanan mereka membuahkan hasil yang tidak mengecewakan, karena berhasil menjadi klub pertama yang mampu menyabet tiga piala bergengsi dari LPF pertama.”Alhamdulillah hari ini pihak otoritas Federasi Futsal Indonesia (FFI) menyerahkan 3 piala untuk Pusaka FC dandan juara lainnya di Stadion Among Raga Yogyakarta. Prestasi terbaik untuk Pusaka FC ini berkat dukungan dan doa semua,“ jelas HR Mastur.
Menurut HR Mastur, paska penyerahan piala pihaknya langsung melakukan pembubaran tim. HR Mastur mempersilahkan anggota tim kalau ada yang ingin bekerja meraih cita-cita.”Kalau ada tawaran menarik, silahkan diambil untuk masa depan kamu semua,” ujarnya.
Ditambahkan, LFP tahun 2022 akan mulai lagi pada Desember mendatang. Kapten Tim Pusaka FC, Yunita Sari mengatakan kekompakan dan kerja sama tim serta kerja keras menghantarkan Pusaka FC menjadi juara.”Mendapatkan pemain terbaik dan top skor merupakan hadir terindah yang melengkapi kebahagiaan kami,” jelasnya. (AU/01)