PERPANI Blora Targetkan 2 Medali Di Kejuaraan Panahan Indoor Magelang

0
368

BLORA – 12 Atlit Persatuan Panahan Indonesia (PERPANI) Kabupaten Blora mengikuti kejuaraan panahan indoor memperebutkan piala Rektor Untidar di GOR Samapta Magelang Sabtu-Minggu (02-03/11/2019).

PENTING !!! Inilah Bahaya Mengguanakan Medsos

Kejuaran panahan diikuti sejumlah club Archery dari berbagai daerah yang dibagi menjadi beberapa kelas pertandingan yaitu putra (PA) dan putri (PI).

Pertama Devisi Nasional Pra Devisi Nasional Pemula jarak 7 meter PA/PI, kedua Pemula jarak 10 meter PA/PI, ketiga Nasional SMP jarak 18 meter PA/PI, keempat Devisi Nasional SMA jarak 18 meter PA/PI, dan kelima Devisi Nasional Umum jarak 18 meter PA/PI.

PERPANI Kabupaten Blora hanya mengikuti beberapa kelas saja, pertama Devisi Nasional Pemula (SD kelas 4,5,6) putra 7 atlit, Devisi Nasional SMP PA /PI masing masing 2 atlit dan Devisi Nasional Umum PA 1 atlit.

Ketua Umum PERPANI Blora Wahono melalui Ketua Harian Sukiman mengatakan kejuaraan ini untuk melatih mental atlit menuju ketingkat nasional terutama bagi atlit pemula yang baru pertama mengikuti kejuraan open.”Ini merupakan langkah awal bagi atlit pemula untuk melatih mentalnya,” ungkap Sukiman, Sabtu (02/11/2019).

Salah satu atlit Panahan Blora, Helmika Archery yang mengikuti Devisi Nasional Umum mengatakan latihan sudah dilakukan selama 3 bulan, secara intensif. Unruk mencapai hasil maksimal pihaknya akan mengikuti petunjuk dan arahan pelatih.”Kami wajib disiplin selama berlatih, untuk menghadapi kejuaraan indoor ini, bersama teman teman atlit lain,” ucap Helmika dengan semangat.

Begitu juga Atlit Panahan Blora, Novita Anggi Fitriyani ikut Devisi Nasional SMP bertekad menggondol medali emas.”Saya optimis bakal dapat medali emas, sebab saya sudah fokus rutin latihan,” kata Anggi sambil mengangkat busur panahnya.

Sementara itu Pelatih Winartono sekaligus pendamping atlit menjelaskan untuk target di kejuaraan open ini, hanya menargetkan 2 medali syukur bisa membawa pulang medali emas.”Saya targetkan 2 medali, syukur bisa emas,” kata Win panggilan akrab pelantih atlit PERPANI Blora. (KU/01)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini