TMMD Ngesrepbalong Perlancar Akses Wisata Medini Promasan

0
67

KENDAL – TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sengkuyung tahap l tahun 2023 Kodim 0715 Kendal dengan sasaran pembangunan akses jalan Desa Ngesrepbalong Kecamatan Limbangan, akan memperlancar akses wisata ke Kebon Teh Medini dan Promasan. Hal tersebut disampaikan Kades Ngesrepbalong, Riyono usai Apel TMMD di Lapangan Margosari Kecamatan Limbangan yang dipimpin Bupati Kendal Dico Ganinduto, BSc, Rabu (10/05/23).”Kami sangat berterimakasih atas dipilihnya desa kami sebagai lokasi TMMD sengkuyung I tahun 2023, karena akan memperlancar akses wisata ke Medini, Goa Jepang, Bumi Perkemahan dan Promasan,,” katanya.

Dijelaskan, jalan yang akan di bangun merupakan jalan alternatif menuju ke kampung Medini dan promasan yang selama ini belum pernah terjangkau pembangunan.”Kami sangat antusias dalam proses pengerjaanya bersama TNI, sekali lagi terima kasih kepada kodim dan pemkab Kendal yang sudah membangun jalan desa kami,” pungkasnya.

Bupati Kendal, H Dico Ganinduto, BSc menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada segenap jajaran kodim 0715 Kendal yang sudah mempersiapkan kegiatan TMMD Sengkuyung 2023. “Ini merupakan ikhtiar kita bersama dalam membangun kabupaten Kendal, dalam menyelesaikan permasalah infrastruktur yang ada di kabupaten Kendal, khususnya di kecamatan Limbangan”, tuturnya.

Terkait manfaat dari pembangunan program TMMD, bupati Kendal berharap hasil pengerjaan sasaran fisik TMMD dapat memberikan manfaat bagi warga desa Ngesrepbalong.”Harapannya bisa meningkatkan geliat perekonomian di desa ini, ini menjadi akses utama warga, baik akses ekonomi, pendidikan juga menjadi akses wisata yang ada di desa Ngesrepbalong,” imbuhnya.

Dandim 0715/Kendal Letkol INF Jenry Polii, SSos menjelaskan alasan di pilihnya lokasi di desa Ngesrepbalong karena akses jalan penghubung di dusun tersebut yang belum tersentuh pembangunan. Pelaksanaanya di mulai dari tanggal 10 mei 2023 sampai dengan 08 Juni 2023, selain sasaran fisik pembangunan jalan sepanjang 510 M dengan lebar 4 M dan tinggi 12 Cm.”Selain pembangunan fisik ada juga kegiatan bantuan sosial, penyuluhan wawasan kebangsaan, penyuluhan pertanian, penyuluhan bahaya narkoba, dan penyuluhan Stunting kepada warga desa Ngesrepbalong”, terangnya.

Upacara pembukaan yang di gelar di Lapangan Desa Margosari, Limbangan, tersebut di hadiri segenap jajaran Forkompinda kabupaten Kendal , di antaranya Dandim 0715/Kendal Letkol INF Jenry Polii, SSos, Kapolres Kendal, AKBP Jamal Alam Syah, SH SIK MM, serta kepala OPD dinas terkait lainya. (AU/01)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini