Dekatkan Pelayanan Ke Masyarakat, BPR BKK Kendal Layani Perpanjangan STNK 

0
234

KENDAL – Untuk mendekatkan pelayanan ke masyarakat, PT BPR BKK Kendal siap melayani perpanjangan STNK disetiap kantor cabangnya. Hal tersebut terungkap saat Penandatanganan MoU Pelayanan Samsat Budiman antara UPPD Kabupaten Kendal, PT BPR BKK Kendal, Bank Jateng Cabang Kendal dan BUMDes di Rumah Makan Aldila Resto, Kamis (09/03/23).

Plt Bapenda Pemprov Jateng, Edi Sulistyo Bramiyanto mengapresiasi terobosan yang dilakukan PT BPR BKK Kendal dalam menginovasi pembayaran STNK yang juga menggandeng pihak terkait termasuk BUMDes.”Ini terobosan yang bagus dan mendekatkan pelayanan kepada masyarakat,” kayanya.

Dikatakan, bisa jadi masyarakat selama ini mau membayar perpanjangan STNK terkendala jarak dengan layanan ini maka akan lebih dekat karena disetiap kecamatan ada kantornya dan beberapa BUMDes juga sudah kerja sama,” katanya.

Menurut Edi, terobosan ini untuk memperluas jaringan yang selama ini terkendala jarak dan menjadikan pelayanan yang mudah, murah dan cepat.

Keterangan Foto: Dirut PT BPR BKK Kendal menunjukkan STNK hasil perpanjangan di PT BPR BKK Kendal.

Kepala UPPD Samsat Kendal, Retno Pantja mengatakan d ngan adanya terobosan layanan pembayaran perpanjangan STNK di kantor-kantor PT BPR BKK Kendal maka akan meningkatkan realisasi pendapatan pajak yang ditargetkan tinggi.

Dikatakan, pihaknya akan memberikan data tunggaan pajak ke PT BPR BKK Kendal untuk membantu menagih.”Kami ditargetkan pendapat Rp 155 M dari sekitar 56 ribu wajib pajak,” katanya.

Sementara Dirut PT BPR BKK Kendal, Akhmad Mandolin SSos MK mengatakan, terobosan ini merupakan kolaborasi bersama antara UPPD Kabupaten Kendal, PT BPR BKK Kendal, Bank Jateng Cabang Kendal dan BUMDes.

Dikatakan, pembayaran perpanjangan STNK melaui PT BPR BKK Kendal akan lebih cepet dan tidak perlu datang jauh ke Kendal bagiereka yang tinggal di desa-desa karena cukup datang si kantor cabang PT BPR BKK Kendal yang ada disemua kecamatan di Kabupaten Kendal.”Masyarakat yang punya tabungan di PT BPR BKK Kendal juga bisa pembayaran melalui tabungan,” katanya.

Menurut Mandolin, pihaknya akan mengembangkan layanan tidak hanya sebatas pembayaran perpanjangan STNK tapi juga pajak lain seperti melayani PBB.

Pihaknya berpesan kepada seluruh staf dan pihak yang temen MoU untuk berhati-hati dalam memberikan pelayanan karena terkait dengan uang orang banyak.”Dalam melayani harus super hati-hati sehingga tidak salah dalam menghitung besaran pajak yang harus dibayarkan,” kayanya.

Mundolin menjrlaskan terobosan ini sesuai dengan misi BUMD yaitu membantu masyarakat. Ditambahkan syarat perpanjangan STNK di PT BPR BKK Kendal yaitu cukup STNK dan KTP asli sesuai kendaraan bermotor.”Tingal bawa itu datang ke kantor kami dan akan kami berikan layanan terbaik dan langsung bisa cetak STNK juga,” pungkasnya.

Acara MoU Pelayanan Samsat Budiman antara UPPD Kabupaten Kendal, PT BPR BKK Kendal, Bank Jateng Cabang Kendal dan BUMDes diakhiri dengan simulasi dan praktek pelayanan perpanjangan STNK sekaligus mencetaknya. (AU/01)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini