Sambangi Rumah Warga Satu Persatu, Joko Minta Doa Restu dan Serap Aspirasi

0
122

KENDAL –  Kampanye hari terahir Pilkades Margosari Kecamatan Limbangan dimanfaatkan calon kades nomor urut 1, Sri Joko Triyono untuk silaturahim mendatangi langsung rumah warga satu persatu. Bersama sang istri, Joko keliling kampung untuk minta doa restu atas pencalonannya, Senin (17/10/22).

Di sela-sela silaturahim mohon doa restu ke warga, Joko mengatakan, memanfaatkan betul momentum kampanyen untuk bertemu langsung dengan masyarakat calon pemilihnya.”Alhamdulillah saya dan istri diberikan kekuatan dan kesempatan dari Allah SWT untuk bisa silaturahim langsung ke rumah warga satu persatu untuk meminta doa restu,” ujar Joko.

Menurut Joko, dalam silaturahim satu persatu ke rumah warga  banyak yang menyambut dengan baik dan menyatakan diri siap mendukung.”Alhamdulillah diluar dugaan, sambutan warga sangat positif dan baik. Isunya diluar ini itu ternyata tidak benar,” jelasnya.

Joko mengaku, sempat terharu dan prihatin saat mendatangi rumah salah satu warga yang kondisinya sangat memperihatinkan.”Saya sangat terharu saat melihat langsung kondisi rumah warga yang sudah tidak layak. Namun yang bersangkutan tidak pernah mendapatkan bantuan. Saya janji kalau nanti di lantik menjadi Kades Margosari rumah itu akan menjadi prioritas rehab,” tegasnya.

Joko mengaku, program prioritas yang akan diusung yaitu memajukan Desa Margosari menjadi Desa Pariwisata, apalagi Margosari berada di jalur istimewa dan diapit dua obyek wisata besar yaitu Air Panas Gonoharjo dan Bandungan.”Selain itu saya juga ingin memajukan pertanian dengan memperbaiki saluran irigasi yang selama ini kurang terurus,” tegasnya.

Ditambahkan Joko juga mendatangi rumah rivalnya Muh Taufik untuk menunjukkan bahwa pagelaran pilkades Margosari Kecamatan Limbangan aman tidak ada gesekan

“meskipun awalnya sejumlah tim sukses melarang, saya tetap silaturahim  untuk menunjukkan warga kalau tidak ada gesekan. Mari kita wujudkan pilkades happy n damai,” tegasnya.

Salah satu warga yang rumahnya didatangi Cakades Joko dan istri, Santi (40) tahun mengatakan baru pertama kali, ada calon Kades yang mau dan sudi bersilaturahim ke rumah warga satu persatu.”Baru kali ini ada calon Kades yang mau silaturahim ke rumah warga satu persatu seperti Pak Joko,” katanya.

Menurut Santi, selama ini Cakades Joko dikenal sebagai warga yang baik, dermawan dan humble ke masyarakat. Untuk itu pihaknya sangat mendukung pencalonan Sri Joko Triyono menjadi Kades Margosari Kecamatan Limbangan.”Kami sangat optimistis Pak Joko mampu memajukan dan mensejahterakan warga Desa Margosari,” pungkasnya. (AU/01)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini