Hindari Kerumuman, Khitan Ceria YCDK Dilakukan Bertahap

0
92
Keterangan Foto: Pelaksanaan khitan ceria YCDK dilakukan bertahap untuk mencegah penularan Covid-19.

KENDAL – Lazisnu dan Yayasan Cinta Dhuafa Kendal menggelar khitanan Ceria gratis, Minggu (3/10/2021). Khitan gratis berlangsung di Madrasah Ibtidaiyah NU 15 Jambearum Kecamatan Patebon, Kabupaten Kendal. Khitan yang diikuti anak yatim, yatim piatu dan keluarga tidak mampu tersebut, diberi santunan berupa uang dan tas sekolah. Sebelum dilaksanakan khitanan, dilakukan doa bersama di serambi masjid yang berada di lokasi sekolah yang dihadiri para wali anak dan ulama setempat.

Ketua Yayasan Cinta Dhuafa Kendal, Budi Raharjo mengatakan, karena kondisi masih PPKM, maka kegiatan khitanan massal dilakukan di beberapa tempat secara bertahap, untuk mencegah penularan Covid-19., Sabtu (2/10/2021).”Hal ini untuk menghindari adanya kerumunan massa yang berpotensi terjadinya penyebaran Covid-19,” kata Budi.

Menurutnya, selama tahun 2021 Yayasan Cinta Dhuafa sudah mengkhitankan sekitar 150 anak yang dilakukan di 20 tempat dan secara bertahap. Peserta khitan memang diutamakan adalah anak yatim piatu dan anak orang tidak mampu atau dhuafa.“Harapannya dengan adanya aksi sosial ini bisa membantu masyarakat yang kurang mampu. Selain khitanan gratis, anak juga dapat santunan uang dan peralatan sekolah,” ujarnya.

Kepala Madrasah Ibtidaiyah NU 15 Jambearum, Nadhir mengatakan, program Khitan Ceria merupakan program yang terus dilakukan, sesuai permintaan, sekalipun hanya satu anak yang khitan.“Bagi warga yang kurang mampu atau ada anak yatim piatu mau mengkhitankan, bisa menghubungi Yayasan Cinta dhuafa Kendal. Program Khitan Ceria didukung para tenaga medis secara sukarela,” terangnya.

Dijelaskan, program ini dilakukan untuk membantu meringankan beban orang tua maupun orang tua asuh pada anak yatim piatu dan anak dhuafa yang terdampak pandemi.“Saat ini mumpung belum semua sekolah melakukan tatap muka, maka anak masih bisa istirahat di rumah. Dengan kegiatan ini diharapkan bisa meringankan beban keluarga, apalagi dalam kondisi pandemi,” jelas Nadhir.

Salah satu Peserta Khitanan Ceria, Ghofar (12) mengaku senang bisa ikut acara tersebut. Menurutnya, selainmendapatkan khitan gratis, dirinya juga mendapatkan uang jajan dan perlengkapan sekolah seperti tas dan seragam.”Alhamdulillah saya senang banget karena bisa khitan dan mendapatkan uang dan seragam,” katanya. (AU/01)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini