Jumarno Siap Tingkatkan Pelayanan Masyarakat

0
125

KENDAL – Kades Protomulyo Jumarno bertekad akan meningkatkan pelayanan masyarakat dan mengajak semua komponen masyarakat untuk membangun Desa Protomulyo. Hal tersebut disampaikan Jumarno saat serah terima jabatan Kades Protomulyo di Balai Desa setempat, Senin (11/05/2020).”Tentu kependepan kami ingin ada peningkatan pelayanan masyarakat,” ujar Jumarno.

Jumarno meminta dukungan semua pihak untuk bersama membangun desa Protomulyo. Selain itu pihaknya juga akan menyiapkan program penanggulangan Covid-19.”Diantaranya sudah disiapkan program bantuan BLT dari dana desa,” jelasnya.

Pj Kades Protomulyo, Krenggo Karjilah mengatakan selama delapan bulan menjabat sebagai Pj sudah banyak  menyelesaikan sejumlah kegiatan. Sebagian dana sudah digunakan untuk penanganan Covid 19.”Selamat bekerja kembali dan melanjutkan pembangunan Desa Protomulyo,” ujarnya.

Sementara Camat Kalsel Drs Budi Kuncoro mengatakan usai serah terima jabatan Kades harus langsung bekerja karena situasi saat ini membutuhkan pemimpin yang cekatan menangani masalah.”Ayo bekerja untuk menangani Covid membangun desa dan meningkatkan kesejahteraan masyarkat,” harapnya. (AU/01)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini