
KENDAL – Direktur Utama PT Sarana Insan Mandiri ( SIM) Herry Darman SH, membagikan bantuan santuanan kepada 500 orang jumbo dan fakir miskin di halaman kantor PT SIM di Jalan Taya Tamangede Raya No.110 RT 4 RW I Kecamatan Gemuh, Jumat (06/07/2018) sore. Sebelum dilakukan santunan esok harinya dilakukan donor darah yang diikuti para calon TKI.
Herry mengatakan, keberadaan perusahaan TKI tidak hanya mencari keuntungan belaka, namun juga sangat membantu Pemerintah dalam mengentaskan kemiskinan dan meningkat akan pembangunan di daerah.”Terutama dalam hal penyediaan lapangan kerja. Dengan bekerja maka masyarakat akan mendapatkan penghasilan sehingga meningkatkan perekonomian keluarga,” katanya.
Sementara itu pihaknya juga ingin mengubah image negatif tentang PJTKI selaku penyedia jasa keberangkatan TKI keluar negeri. Kalau masih ada yang beranggapan kalau PJTKI hanya memeras dan memanfaatkan TKI itu tidak benar.”Kami membantahnya, buktinya ini PT SIM juga banyak kegiatan sosial mulai dari donor darah, tahajud bersama dan kegiatan sosial lainnya seperti ini,” ujar Herry.
Dikatakan, saat ini dirinya juga menjadi pengacara dan menjadi ketua Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Ikadin Jateng, untuk itu bagi masyarakat kurang mampu jika mengalami masalah hukum, pihaknya siap memberikan banyuan hukum secara gratis.”Tapi sayatannya harus menunjukan surat keterangan tidak mampu dari desa,” jelasnya.
Herry meminta doa kepada seluruh penerima bantuan agar dirinya bersama PT SIM dan LBH Ikadin bisa terus berbakti ikut mensejahterakan masrakat dan memberikan banyuan hukum kepada masyarakat yang membutuhkan.
Salah satu warga yang menerima santunan Suwarti (60) warga sekitar mengaku senang dengan bantuan yang diberikan PT SIM. Menurutnya, PT SIM memang sering memberikan bantuan bagi warga sekitar terutama bagi anak yatim dan orang jumbo sepertinya.”Kami hanya bisa membalas dengan mendoakan agar PT SIM selalu sukses dan berkembang dengan baik sehingga semakin bermanfaat bagi masyarakat,” ujarnya. (AU/01)