KENDAL – Bukaan median jalan di jalur pantura Bugangin Kendal Jawa Tengah, tepatnya di pertigaan jembatan pasar krempyeng Bugangin rawan mengakibatkan kecelakaan lalu lintas. Apalagi saat mudik ini, saat padatnya arus lalu lintas yang melintasi jalur pantura.
Dari pantauan suarakeadilan.net di lokasi Selasa( 12/06/2018), banyak pengendara sepeda motor yang menyeberang dengan tidak memperdulikan rambu lalu lintas yang sudah ada. ”Kondisi sepeti ini sangat membahayakan dan rawan terjadi kecelakaan lalu lintas,” jelas Iwan warga sekitar.
Menurutnya, untuk mengantisipasi kecelakaan sebenarnya petugas terkait jauh hari mendekati Idul Fitri, bukaan median jalan itu sudah ditutup oleh petugas Satlantas Polres Kendal dengan menggunakan bambu. ”Tapi oleh orang yang tidak bertanggungjawab, penutupnya dirusak,” ujar Iwan.
Untuk menghindari adanya kecelakaan lalu lintas, suarakeadilan.net berinisiatif melaporkan kondisi bukaan jalan tersebut ke sub Pospam Kodim kendal.
Effendi, salah seorang anggota polisi yang tengah bertugas di sub pospam Kodim Kendal, terkait dengan penutupan bukaan jalan mengatakan bahwa wewenang penutupan bukaan jalan tersebut ada di pospam induk yang berada di halaman parkir GOR Bahurekso Kendal. “Bapak langsung saja ke pospam induk di pospam GOR Bahurekso”, kata Effendi.
Di pospam GOR Bahurekso, Suhadi Kepala Pos Pengamanan (Kapospam) mengatakan “Wewenang penutupan bukaan jalan adalah di Satlantas. Kita hanya melakukan pengamanan arus lalu lintas saja, untuk penutupan bukaan jalan kita tidak berwenang untuk itu. Yang berwenang adalah Satlantas. Terimakasih atas laporannya, hal ini akan saya teruskan ke Satlantas Polres Kendal”, papar Suhadi.
Sementara itu keterangan dari Burhan, anggota Satlantas Polres Kendal, mengatakan bahwa bukaan median jalan yang ada di pertigaan jembatan pasar Bugangin sebenarnya sudah beberapa kali ditutup dengan cor semen tapi selalu saja dibongkar oleh orang yang tidak bertanggungjawab.
“Selama saya bertugas, saya sudah mengeluarkan ratusan lembar surat tilang kepada pengendara motor yang nekat menyeberang melalui bukaan jalan di pertigaan jembatan Bugangin itu, padahal rambu lalu lintasnya jelas sekali”, tegas Burhan. (ADP/01)
✏️Adang Purnomo
📰 Agus Umar || Febriyanto Cahyo P