KENDAL – Majelis Permusyawaratan Rakyat Republik Indonesia (MPR RI) bekerjasama dengan PWI Kab. Kendal, Jum’at (6/04/2023), menggelar sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan yang diselenggarakan di RM. Seafood, Kang Sohin Kendal.
Ketua PWI Kabupaten Kendal, Agus Umar mengatakan kalau sosialisasi empat pilar ini merupakan hal yang penting bagi para wartawan agar semangat kebangsaan semakin kokoh.“Sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan ini agar semangat kebangsaan semakin kokoh, ” ucap Umar.
Anggota MPR-RI, DR HA Mujib Rohmat, MH mengatakan sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan ini merupakan kewajiban anggota MPR RI untuk memperkuat kebangsaan Indonesia.“Empat Pilar Kebangsaan merupakan kekuatan bangsa ini”, ujar Mujib Rohmat.
Dikatakan, pemerintah diminta menyediakan infrastruktur pendidikan yang mereta sampai ke pelosok negeri, sehingga setiap anak bangsa mampu mewujudkan cita-cita dan impiannya. (AU/01)