KENDAL – Ketua Gabungan Pelaksana Konstruksi Nasional Indonesia (Gapensi) Kendal terpilih, H Nashron ingin mewujudkan Gapensi Kabupaten Kendal sebagai organisasi yang kuat, kokoh dan mandiri. Hal tersebut disampaikan Nashron usai Musyawarah Cabang (Muscab) Gapensi Kendal ke X tahun 2023, di Hotel Sae Inn Kendal, Rabu (08/03/23).
Untuk mewujudkan pengusaha konstruksi yang berkeahlian, kokoh, berdaya saing, bermartabat dan handal, pihaknya terus mendorong anggotanya untuk meningkatkan kapasitas sehingga peluang para pelaku jasa konstruksi makin terbuka baik dari pemerintah maupun sektor swasta di Kabupaten Kendal.“Khususnya dalam bidang konstruksi agar dilaksanakan secara profesional karena ini sebagai wujud ikut serta pengusaha jasa konstruksi dalam membangun bangsa dan negara,” katanya.
Nashron juga membeberkan misinya mulai dari menjadikan Gapensi Kabupaten Kendal sebagai wadah berkumpul pengusaha konstruksi dalam memperoleh pembinaan dan akses informasi ke kontrak pekerjaan konstruksi.
Kemudian, secara terus-menerus meningkatkan perkembangan pelayanan terhadap seluruh anggota Gapensi Kabupaten Kendal dengan memfasilitasi peningkatan kompetensi usahanya di bidang konstruksi.“Supaya mampu beradaptasi dan berinovasi dalam kemajuan teknologi informasi maupun teknologi pembangunan di bidang konstruksi,” beber Nashron.
Ditambahkan, pihaknya akan memperluas jaringan dengan menjalin hubungan kerja sama baik instansi pemerintah, pihak-pihak swasta dan lembaga-lembaga usaha maupun profesi yang terkait di bidang jasa konstruksi untuk menjadi mitra terpercaya dalam pembangunan.
Dirinya juga berharap, ke depan kegiatan-kegiatan jasa konstruksi di Kabupaten Kendal dapat lebih banyak dikerjakan pengusaha jasa konstruksi lokal Kendal.“Sehingga dapat memberikan dampak multiplier efek yang signifikan kepada para pengusaha jasa konstruksi di Kendal, dalam ikut memulihkan perekenomian akibat pandemi lalu,” imbuh Nashron.
Salah satu anggota Gapensi Kendal, Machmudin mengucapkan selamat atas terpilihnya Nashron sebagai ketua, masa bakti 2023 – 2028. Menurutnya, Nashron cocok memimpin Gapensi. Selain masih muda, juga mempunyai jaringan yang luas.“Sudah pas dan cocok. Beliau masih muda, energik dan memiliki jaringan yang luas. Semoga di tangan mas Nashron, Gapensi Kendal tambah maju, mendukung program pembangunan Kendal, dan anggotanya sejahtera,” ungkapnya.
Sebelumnya Sekda Kendal, Ir Sugiono MT meminta peserta Muscab Gapensi Ke-X Kabupaten Kendal untuk memilih Ketua yang bisa mensejahterakan anggota. Sekda mengharapkan Ketua terpilih mampu menjadikan Gapensi menjadi sebuah asosiasi yang profesional dan independen, dan selalu bermitra dengan Pemerintah Daerah.”Sebagai mitra pemerintah daerah dalam mewujudkan kemajuan pembangunan, Gapensi harus mampu menciptakan iklim usaha konstruksi yang baik dan sehat, dan senantiasa memprioritaskan kepentingan pembangunan di Kendal, serta tetap berpegang teguh pada aturan yang ada, guna mewujudkan Kendal Handal, Unggul, Makmur dan Berkeadilan,” tutur Sekda Kendal.
Nashron terpilih menjadi Ketua Gapensi Kendal untuk periode 2023 – 2028 secara aklamasi. Acara Muscab dibuka Sekretaris Daerah (Sekda) Kendal, didampingi Ketua Gapensi Jawa Tengah, Lilik Eko Prijono dan Ketua Gapensi demisioner Akadi Adi Putra, serta Wakil Ketua Kadin Kendal, Moch Zakky.(AU/01)