PAM Tirto Panguripan Siapkan Undian Pelanggan Tahap II

0
144

KENDAL – Perumda Air Minum (PAM) Tirto Panguripan Kendal akan melakukan pengundian hadiah bagi pelanggan terbaik tahap II. Panitia, sudah menyiapkan puluhan hadiah menarik dengan total hadiah mencapai Rp 100 juta lebih.

Kabag Hubungan Pelanggan, Puji Sutrisno mengatakan sejak berdirinya Perumda Air Minum Tirto Panguripan Kendal tahun 1986 hingga sekarang, pengundian hadiah bagi pelanggan dilaksanakan pertama kali tahun 2020 dan 2021 yang kedua kali.”Kegiatan ini sebagai bentuk apresiasi kami, kepada para pelanggan yang sudah setia dan selama ini menjadi pelanggan yang baik bagi Perumda Air, Minum Tirto Panguripan Kendal,” ujar Didik, Senin (19/04/2021)

Dikatakan, panitia sudah menyiapkan puluhan hadiah menarik dengan total hadiah mencapai Rp 100 juta lebih.”Respon dari pelanggan sangat bagus, sehingga kedepan hadiah akan ditingkatkan sehingga pemenang hadiahnya bisa merata di semua cabang,” harapnya.

Menurutnya, sejak Januari lalu panitia sudah melakukan promosi dan sosialisasi program tersebut. Dijelaskan, sampai April panitia sudah memasang spanduk di 20 lokasi dan benner, siaran radio, pembagian brosur ke pelanggan.”Distruk pembayaran juga ada informasi undian hadiah pelanggan,” jelasnya.

Direktur Umum, PDAM Tirto Panguripan Kendal, Didik Yudha mengatakan belum semua pelanggan bisa mengikuti pengundian hadiah ini karena ada kriterianya seperti pelanggan yang dalam tujuh bulan terakhir tidak telat bayar dan bagi pelanggan dengan pemakaian air diatas 15 M3 perbulannya. Untuk kriteria pembayaran bagi uang membayar tanggal 1-10 mendapatkan 2 poin undian, sedangkan yang membayar tagihan antara tanggal 11-20 dapat1 poin undian. Sementara bagi pelanggan dengan pemakaian 16-20 M3 dapat 1 poin, pemakaian 21-30 M3 dapat 2 poin dan pemakaian diatas 30 M3 mendapatkan 3 poin undian.”Undian rencananya akan dilaksanakan akhir Agustus dan undian ini hanya berlaku untuk pelanggan, sedangkan direksi dan seluruh karyawan Perumda Tirto Panguripan baik yang di pusat maupun di cabang tidak diikutkan dalam undian tersebut,” jelasnya.

Diharapkan, dengan adanya undian pelanggan ini mampu meningkatkan ketaatan pelanggan dalam membayar tagihan air tepat waktu yaitu maksimal tanggal 20 setiap bulannya.

Ditambahkan, total hadiah yang disediakan managemen PDAM Tirto Panguripan mencapai Rp 100 juta lebih dengan rincian sebuah sepeda motor Honda 150, 5 sepeda gunung MTB, 7 kulkas, 5 TV LED, 10 kipas angin dan puluhan hadiah menarik lainnya. (AU/01)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini