KENDAL – Sesosok mayat perempuan tanpa identitas, ditemukan tanpa busana dan hanya mengenakan pakaian dalam di pematang sawah Desa Jambearum. Tepatnya di belakang PAUD Savana Islamic School Jalan Tembus Patebon, Jumat (01/01/21).
Diperkirakan, jenazah sudah berusia dua hari lebih karena kondisi badan sudah membengkak dan dikarubuti semut. Warga sekitar yang penasaran dengan penemuan mayat tersebut, berusaha mendekat dan melihat langsung kondisi jenazah. Polisi yang mendapatkan informasi tersebut, langsung mendatangi lokasi penemuan jenazah dan memberi garis polisi.
Mahsun (42) warga sekitar mengatakan penemuan mayat tersebut kali pertama oleh petani yang sedang ke sawah dan melihat sesosok jenazah yang mulai membengkak. Kemudian petani itu memberitahu ke warga sekitar kemudian dilanjutkan ke polisi.”Alhamdulillah setelah polisi datang, langsung dievakuasi,” jelasnya.
Warga sekitar yang sempat berkerumun melihat evakuasi korban, membubarkan diri setelah polisi membawa jenazah korban. (AU/01)