KENDAL – Sebulan lebih virus corona membuat resah bangsa Indonesia. Dampaknya sangat luar biasa, ekonomi terpuruk, ibadah dirubah dari jamaah di masjid dipindah ke rumah, warga diminta tidak Keluar rumah sehingga banyak yanb kehilangan mata pencaharian. Salah satu dampak ekonomi dialami Mbah Reban (76) warga Dukuh Medono Desa Tampingwarno Kecamatan Sukorejo. Hidupnya semakin susah karena orang selama ini membantu juga terkena imbas ekonomi akibat virus corona.
Mendapat kabar kondisi Mbah Reban, Fraksi PDI Perjuangan terketuk, untuk memberikan bantuan kepada Mbah Reban. Sejumlah sembako dan uang tunai diberikan langsung oleh Ketua Fraksi PDI Perjuangan, H Munawir kepada Mbah Reban, Minggu (12/04/2020).
”Alhamdulillah ditengah situasi yang seperti ini, Fraksi PDI Perjuanagn masih bisa memberikan bantuan dan memberi manfaat bagi sesama,” ujar Ketua Fraksi PDI Perjuangan, H Munawir SSos.
Menurut Munawir, kondisi Mbah Reban sangat memprihatikan sehingga memerlukan bantuan. Dikatakan, mungkin masih banyak warga Kendal yang kondisinya seperti Mbah Reban atau bahkan lebih memprihatinkan, untuk itu pihaknya mengajak mereka yang diberikan rejeki berlebih untuk memberikan bantuan.”Terutama dengan kondisi yang seperti ini, banyak yang memerlukan bantuan,” ujarnya.
Sekdes Tampingwinarno, Hareva menyampaikan banyak terima kasih atas bantuan yang diberikan Fraksi PDI Perjuanham kepada salah satu warganya yang tidak mampu.”Kami mewakili Pemerintah Desa Tampingwinarno menyampaikan banyak terima kasih,” ujarnya. (AU/01)