Akibat Rem Blong Truk Terguling di Jalur Tengkorak Poncowati

0
527

BATANG – Kecelakaan lalu lintas kembali terjadi di jalur tengkorak pantura alas roban, Kecamatan Gringsing, Kabupaten Batang, Jawa Tengah. Sebuah truk tronton sarat muatan snack, terguling saat melintasi tikungan tajam poncowati, (05/04/2018). Insiden tersebut terjadi diduga lantaran mengalami gagal rem pada kendaraan yang berukuran besar ini.

Lagi-lagi di jalur tengkorak pantura alas roban terjadi laka lantas. Sebuah kendaraan berukuran besar terpaksa tidak bisa melanjutkan perjalananya, lantaran mengalami musibah terguling. Truk tronton bernomor polisi L-9104-UW yang dikemudikan Hendra 50 tahun warga Kelurahan Baros, Kecamatan Pekalongan Timur, Kota Pekalongan, mengalami rem blong, saat melintas di jalur angker tersebut.
Supir truk apes, Hendra mengatakan, insiden tersebut berawal saat dirinya sedang melakukan perjalanan mengirim barang berupa makanan ringan, dari Jakarta menuju Surabaya. Namun tak disangka, sesampai di jalur tengkorak Daendels Poncowati Desa Plelen, Kecamatan Gringsing, Kabupaten Batang, tiba-tiba rem tidak berfungsi saat melintasi tikungan terakhir dengan medan jalan berkelok dan turunan curam. Untuk menghidanri korban tabrakan, ia banting setir kekanan dan terbentur tebing hingga terguling, ujarnya.
Sementara itu, untuk menghindari aksi penjarahan oleh warga yang tidak bertanggung jawab, petugas jajaran polisi sektor gringsing melakukan penjagaan disekitar lokasi kejadian. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Kasus kecelakaan tunggal ini masih dalam penanganan satuan polisi lalu lintas polres batang.(6)

Baca juga :  Tim Penggerak PKK Sambangi Lansia

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini