KPU Kendal Kerahkan Ratusan Orang Untuk Pelipatan Surat Suara

0
21

KENDAL – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kendal gerak cepat proses pelipatan surat suara untuk Pilkada 2024, dengan target tiga hari selesai. Pelipatan mengerahkan 220 petugas berlangsung di gudang KPU Kendal di Gedung Islamik Center Bugangin, Kendal, Rabu, (06/11/24).

Sekretaris KPU Kabupaten Kendal, Zaeny Ekhsan mengatakan, pelipatan surat suara difokuskan pada penyortiran dan pelipatan surat suara untuk Pilgub Jawa Tengah. Setelah itu, kegiatan akan dilanjutkan dengan surat suara untuk Pilbup Kendal.“Para petugas sortir dan lipat kami pilih melalui seleksi. Mereka diberi identitas berupa kaos agar mudah dikenali,” kata Ekhsan.

Dikatakan, KPU Kendal juga menerapkan prosedur keamanan ketat selama proses berlangsung. Setiap petugas yang masuk ke gudang diperiksa oleh polisi, dan hanya diizinkan membawa alat pelipatan tanpa barang lain.“Setiap petugas diperiksa guna memastikan tidak ada barang lain yang masuk ke ruang sortir dan lipat selain alat yang dibutuhkan,” tegas Zaeny.

Dijelaskan, sebanyak 220 petugas dibagi dalam 22 kelompok, yang masing-masing terdiri dari 10 orang. Setiap kelompok ditugaskan menyelesaikan satu kardus surat suara, yang berisi 2.000 lembar, sebelum melanjutkan kardus berikutnya. Proses selanjutnya ditargetkan rampung dalam waktu tiga hari. Upah yang ditetapkan KPU Kendal adalah Rp165 per lembar surat suara yang berhasil dilipat.

lembar surat suara yang berhasil dilipat. Total surat suara yang harus disortir dan dilipat untuk Pilgub Jawa Tengah mencapai 830.018 lembar. Pada hari pertama, beberapa kerusakan terdeteksi, seperti sobekan, lubang pada foto kandidat, serta bercak tinta. Selain itu, terdapat beberapa kotak surat suara yang jumlahnya tidak sesuai. “Surat suara yang rusak akan dikumpulkan jika jumlahnya sudah sesuai, kami akan meminta penggantian,” tutup Zaeny.

Salaah seorang petugas pelipat surat suara, Hamidah (34) warga Bugangin mengatakan senang bisa dilibatkan dalam pelipatan surat suara tersebut. Meski hanya kerja beberapa hari saja dirinya senang bisa mendapat upah yang lumayan untuk membantu mencukupi kebutuhan hidup.”Alhammdulillah kami bersyukur bisa dilibatkan dalam pelipatan surat suara ini, tentu kami akan teliti dan hati-hati dalam pelipatan sehingga tidak terjadi kesalahan,” ujarnya. (AU/01)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini