KENDAL- Anggota DPR RI dari Fraksi Golkar MPR RI yang juga anggota MPR RI, HA Mujib Rohmat, MH menggelar sosialisasi empat pilar kebangsaan (Pancasila, UUD 1945, Negara Kesatuan Republik Indonesia dan Bhineka Tunggal Ika) di Gedung Serba Guna Desa Karanganom, Kecamatan Weleri, Kabupaten Kendal, Minggu (14/08/2022).
Mujib Rohmat mengatakan warga desa termasuk Karang Taruna merupakan ujung tombak pemuda-pemudi Indonesia dan perwujudan nilai-nilai dari Pancasila.
Menurut Mujib Rohmat, 4 Pilar Kebangsaan penting dipahami dan ditanamkan pada seluruh generasi bangsa Indonesia, agar kehidupan bangsa Indonesia semakin kokoh, serta masyarakat bisa memahami dan melaksanakan Pancasila, juga secara konsekuen menjaga sendi-sendi utama lainnya, yakni UUD 1945, NKRI dan Bhinneka Tunggal Ika.“Sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan ini menjadi penting karena ada tanggungjawab kita bersama untuk membentengi para remaja kita dengan nilai-nilai Pancasila yang diwariskan oleh para pendiri bangsa,” kata Mujib Rohmat.
Sementara itu, Kepala Desa Karanganom, Kecamatan Weleri, A Tuju Triono mengatakan dengan adanya kegiatan sosialisasi ini, nilai-nilai yang terkandung dalam Empat Pilar kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara dapat dipahami secara utuh, menyeluruh dan berkelanjutan serta dapat diamalkan oleh warga masyarakat.”Kegiatan ini bisa menjadi dasar dalam mewujudkan visi dan misi Indonesia ke depan lebih maju dan bermartabat,” ucap Trinono. (AU/01)