Empat Rumah Terbakar Saat Lebaran

0
40

KENDAL – Lebaran seharunya menjadi hari bahagia berkumpul keluarga, namun tidak bagi empat keluarga di Kendal. Karena rumah mereka menjadi korban kebakaran. Empat korban kebakaran berada di lokasi berbeda yaitu di Kecamatan Boja dua kejadian, dua lainya di Kecamatan Kaliwungu Selatan serta Kecamatan Kaliwungu. Satu korban meninggal dunia pada peristiwa kebakaran di Kecamatan Boja akibat terjebak dalam kobaran api.

Kasi Operasi dan Pengendalian Kebakaran Saiful Huda membenarkan ada empat kejadian kebakaran tepat di hari lebaran. Penyebab kebakaran dari keempat kejadian tiga katena konsleting listrik dan yang satu lagi karena tabung gas bocor.

Dikatakan, empat kebakaran terjadi tempat yang berbeda yaitu di Desa Bebengan Kecamatan, Rabu (05/06/2019) pagi usai sholat Ied.”Dalam kebakaran ini, menyebabkan pemilik rumah Jaelani tidak bisa tertolong jiwanya,” ujarnya.

Keterangan Foto: Petugas pemadam kebakaran mencoba memadamkan api.

Dijelaskan, dari keempat kejadian satu yang agak mengalami kesulitan adalah yang terjadi di Desa Sukomulyo. Pasalnya mobil pemadam kebakaran tidak bisa mendekati kelokasi, karena jalan terlalu sempit dan tidak bisa dilalui mobil. Pihaknya akhirnya  membantu warga mematikan api secara manual.”Kami kesulitan akses untuk yang di desa Sukomulyo, namun denikian kami tetap berupaya dengan cara manual,” ujar Huda.

Kejadian kebakaran ketiga di Kaliwungu pukul 21.15 WIB berdasarkan laporan anggota Polsek Kaliwungu. Sedangkan kejadian keempat di Desa Ngabean Kecamatan Boja yang menimpa rumah Rohman Kamis dinihari.

Salah satu korban kebakaran, Siti Alifah rumahnya hangus terbakar dilalap sijago merah. Siti Alifah mengatakan, pada saat kejadian dirinya sedang hahal bihalal ke rumah saudara. Setiba di rumahnya ternyata sudah rata dengan tanah. “Saya baru berkunjung ke saudara untuk berhalal bi halal diberitahu tetangga kalau rumahnya terbakar langsung pulang dan sudah habis, saya berharap dapat bantuan untuk membangun rumah kembali,” ujar Siti. (AU/01)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here