Stand Up for Charity kembali Digelar

0
203

KENDAL-Komunitas Stand Up Indo Kendal kembali menggelar penggalangan dana dengan tema “Stand Up for Charity”, di Balai Kesenian Remaja ( BKR), Kabupaten Kendal, Minggu (21/10/2018).

Donasi saat ini terkumpul 2.327.100, yang rencana akan disalurkan ke korban gempa dan tsunami di Palu. Acara dimulai pukul 13.00 Wib-selesai. Ruang BKR terlihat penuh penonton. Tiket dipatok seharga Rp. 10.000-15.000 terjual sekitar 70 tiket.

Ada 10 komika Kabupaten Kendal yang open mic antara lain, Syukron, Wisnu, Farhan, Ivan , Ipung, Roki, Djarot, Fatih, Fajar, dan Djauhan. Acara yang dipandu oleh Ade Kendos bersama Dadang berjalan lancar dan meriah.

Nur M Djauhan, Ketua Panitia penyelenggara mengungkapkan, aksi kepedulian ini, sudah diadakan kedua kali setelah beberapa tahun silam. Dirinya sengaja mengemas acara donasi lebih berbeda, “Dengan stand up agar menarik penonton dan banyak yang mau menyumbangkan donasi kepada saudara kita di Palu,” ucapnya.

Pihaknya berharap semoga Indonesia tidak ada bencana lagi, “Semoga Palu yang terakhir dan cepat pulih kembali seperti semula” harap Djauhan. (AR/01).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here