Wow, Pusaka FC Borong 3  Piala Liga Futsal Profesional

0
114

KENDAL – Luar Biasa, Klub Futsal Pusaka FC memborong tiga Piala bergengsi Liga Futsal Profesional (LFP) sekaligus. Tiga piala itu meliputi Juara 1 Women LFP 2021, Novita Murni Piranti dari Pusaka FC sebagai Peraih Bola Emas / Pemain Terbaik Women LFP 2021 dan Insyafadya Salsabillah dari Pusaka FC, sebagai Peraih Sepatu Emas / Top Skor Women LFP 2021 dengan 7 Gol.

Owner Pusaka FC Semarang, HR Mastur SH MSi mengatakan setelah sekian lama akhirnya Pusaka FC berhasil menapaki karir tertingginya. Dikatakan, perjuangan berat yang selama ini dijalani akhirnya membuahkan hasil yang tidak mengecewakan, karena berhasil menggondol tiga piala bergengsi dari LPF. Ketiga piala itu akan diserahkan pihak otoritas Federasi Futsal Indonesia (FFI) untuk pusaka FC women Semarang di Yogyakarta pekanbaru depan.“Perolehan Prestasi terbaik untuk Pusaka FC semarang ini berkat dukungan dan doa semua pihak baik Dari pemerintahan kota Semarang yang telah memfasilitasinya juga dari para sponsor seperti pabrik pakan ternak Pokhan yang rutin partisipasi pendanaanya, tentunya juga semangat juang serta keuletan dari para atlit, pelatih, manager dan tim tehnis pusaka FC yang selama ini tanpa lelah untuk meraih piala bergengsi kompetisi LFP 2021,Semoga selalu terdepan dalam prestasi, “ jelas H Mastur, Selasa (31/08/22).

Mastur berharap kedepannya Pemkab Kendal juga menganggarkan dana secara resmi untuk Pusaka FC ini setiap tahunnya guna mengharumkan Kendal dikancah nasional maupun Asean.“Jika pendanaan kami nantinya berhenti, maka Club Futsal potensial ini sangat disayangkan bisa dibeli daerah lain. Memang saat ini sudah ada yang mau membelinya. Namun kami belum merelakannya untuk dijual, karena terlanjur sayang dan dekat dengan para atlit juga officialnya. Rasanya kami sulit untuk dipisahkan, tapi semoga saja nantinya pihak pemerintah daerah bisa mendanainya secara resmi, sehingga kami tetap masih bisa bersama,“ ujarnya.

Ditambahkan, Club Futsal Wanita yang bernaung dibawah manajemen Pusaka Group ini beberapa tahun lalu disebuah kota kecamatan Sukorejo Kendal Jawa Tengah awalnya hanya dipandang biasa saja sebagaimana Club futsal lainnya yang menjamur diseantero Jawa Tengah.

Namun dalam perkembangannya Pusaka FC ini rutin mengikuti berbagai event kompetisi futsal diberbagai daerah, bahkan di Asean. Dari setiap event pertandingannya hampir selalu meraih kemenangan yang signifikan, sehingga Puaaka FC Dan para atlitnya bisa terus berlaga di liga futsal Propesional, bahkan pernah juara di level Asia.

Kini Pusaka FC telah menduduki prestasi puncaknya yang sangat bergengsi sebagai Juara LFP women Tahun 2021. Penyerahan pialanya akan digelar Selasa (06/09/2022) di GOR Amongrogo Yogyakarta. (AU/01)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here