KENDAL – Anggota DPRD Kendal H Munawir SSos mendapatkan hadiah undian kipas angin pada jalan sehat yang diselenggarakan Pemerintah Desa Tambaksari Kecamatan bersama Tim KKN PPM UPGRIS, Minggu (09/09/2018). Namun hadiah tersebut dikembalikan ke masyarakat yang lebih membutuhkan.”Ya kami mendapatkan hadiah undian kipas angin pada jalan sehat Desa Tambaksari, namun hadiah saya dikembalikan untuk diundi kembali untuk masyarakat yang lebih membutuhkan,” katanya.
Dikatakan, dirinya mendapatakan hadiah karena ikut menjadi peserta jalan sehat sebagai tamu kehormatan. Hadiah itu dikembalikan karena dirinya sendiri juga sudah menyumbang hadiah utama berupa sebuah kulkas. Kades Tambaksari Untung Mujiono ST MA mengatakan, kegiatan jalan sehat ini merupakan satu rangkain ekspo industri rumahan dan menjelang perpisahan Tim KKN PPM UPGRIS. Dijelaskan, jalan sehat tersebut menempuh jarak sejauh 1,6 km dengan durasi waktu sekitar 30 menit.
Ketua BPD Tambaksari Rochmad mengatakan, selaku masyarakat, pihaknya mendukung dan mensuport setiap kegiatan positif yang diselenggarakan Pemerintah Desa Tambaksari.”Kegiatan ini cukup baik, antusias masyarakat juga tinggi. Ini artinya Kades bisa bekerja sama dengan KKN mengenalkan perikanan yang ditekuni masyarakat agar lebih maju lagi,” jelasnya.
Harapan kedepan, pemimpin Desa Tambaksari semakin amanah sehingga terjalin kerukunan sehingga kesejahteraan masyarakat akan meningkat. Sementara itu Anggota DPRD Kendal H Munawir SSos mengatakan, ini kegiatan yang positif dimana pemerintah desa mengajak masyarakatnya berlaga sambil bergembira dan membagikan hadiah.
Menurut Munawir, kegiatan ini bisa menjadi awal kebangkitan sebuah desa untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat.”Kondisi masyarakat yang gembira, akan Eni buahkan etos kerja yang tinggi sehingga kesejahteraan pun meningkat,” jelasnya. (AU/01)