Dandim Kendal: Siswa Harus Berlaku Santun

0
84
Dandim 0715/ Kendal Letkol Czi Hendro Edi Busono, saat memberikan pengarahan pada peserta MOS di SMP Negeri 2 Kendal.

KENDAL – Hari pertama masuk sekolah diwarnai dengan berbagai kegiatan.  Diantaranya adalah kegiatan masa orientasi sekolah ( MOS) bagi murid baru, seperti yang dilakukan oleh SMP Negeri 2 Kendal Jawa Tengah, dengan menggelar upacara di halaman sekolah, Senin (16/07/2018).

Hadir dalam kegiatan tersebut Dandim 0715/ Kendal Kodam IV Diponegoro,  Letkol Czi Hendro Edi Busono dan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten kendal Agus Rifa’i.

Dalam sambutannya, Letkol Czi Hendro Edi Busono, memberikan pengarahan kepada seluruh murid baru agar senantiasa menghormati para guru, berperilaku santun  dan berakhlak baik.

” Guru adalah orang tua kedua di luar rumah setelah orang tua dan keluarga. Oleh karena itu, saya berpesan pada seluruh siswa agar  setiap nasehat para guru selalu di dengar, dipahami dan dilaksanakan “, kata Dandim.

Letkol Czi Hendro Edi Busono juga mengatakan bahwa murid yang berprestasi harus di awali dari kepribadian yang baik, berdisiplin, selalu menghormati orang tua dan guru serta tetap  bersemangat belajar untuk selalu maju dan menguasai setiap pelajaran yang di terima.

Di akhir pengarahannya, Letkol Czi Hendro Edi Busono menegaskan bahwa kesuksesan seseorang tidak bisa lepas dari do’a orang tua dan guru.

” Do’a orang tua dan guru adalah kekuatan pendorong yang luar biasa untuk tercapainya satu prestasi dan cita – cita “, pungkas Dandim. (ADP/09)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini